Riki Yasan Blog – Keselamatan menjadi faktor utama yang harus kita perhatikan ketika berkendara di jalan raya, baik dengan kendaraan roda dua maupun roda empat. Namun, cuaca yang tidak menentu, jalanan macet, dan fisik yang kurang fit kerapkali menyebabkan rasa kantuk saat berkendara.
Padahal, berkendara dalam kondisi mengantuk dapat menimbulkan akibat fatal, seperti kecelakaan yang menyebabkan mobil bekas yang baru saja dibeli melalui situs jual mobil bekas online menjadi rusak parah.
Untuk itu, supaya tidak mengantuk saat berkendara dan tidak mengalami kecelakaan, sebaiknya lakukan 5 hal berikut:
Minum kopi agar tidak kantuk saat berkendara
Tips pertama untuk mengatasi rasa kantuk saat berkendara adalah minum kopi. Merujuk dari kompas.com, kandungan kafein dalam kopi dapat membantu menjaga kesadaran tubuh. Namun, efek kafein ini tidak dapat kita rasakan secara instan. Setidaknya, membutuhkan waktu sekitar 30 menit sampai efeknya terasa di tubuh. Nah, sembari menunggu efek kafein bekerja dalam tubuh Anda beristirahatlah sejenak.
Menepi dan tidur sejenak untuk menghilangkan kantuk
Selain mengonsumsi kopi, menepi dan tidur sejenak bisa jadi cara ampuh untuk mengatasi rasa kantuk saat sedang menyetir, terutama untuk Anda yang menempuh perjalanan jauh. Anda bisa mencari rest area atau SPBU untuk menepi dan istirahat sekitar 15-30 menit agar tidak kelelahan. Meskipun perjalanan harus tertunda sesaat, tapi cara ini lebih bijak daripada Anda memaksakan diri menyetir dan membahayakan keselamatan.
Jangan mengonsumsi obat sebelum berkendara
Hindarilah mengonsumsi obat sebelum berkendara. Jika memang kondisi Anda sedang tidak fit dan harus mengonsumsi obat, sebaiknya jangan berkendara terlebih dahulu. Selain obat-obatan, Anda juga harus menghindari minuman beralkohol sebelum berkendara. Sebab, efek yang akan timbul dari mengonsumsi obat-obatan dan minuman beralkohol tidak jauh berbeda, yakni mempengaruhi konsentrasi dan kewaspadaan.
Perhatikan makanan dan minuman yang dikonsumsi sebelum berkendara
Seperti dilansir dari garasi.id, makanan dan minuman yang dikonsumsi ternyata bisa mempengaruhi tingkat konsentrasi selama berkendara. Sebaiknya hindari mengonsumsi makanan dalam porsi berlebih dan mengandung lemak jenuh, sehingga Anda bisa terhindar dari rasa kantuk. Sementara untuk minuman, mengonsumsi air mineral ataupun kopi bisa jadi pilihan terbaik untuk menghindari rasa kantuk yang kita rasakan ketika berkendara.
Minta ditemani agar tidak mudah kantuk saat berkendara
Untuk perjalanan jarak jauh biasanya pengemudi lebih minim waktu istirahatnya. Sebab itu, ajaklah keluarga atau teman yang bisa menemani perjalanan Anda. Akan lebih baik lagi jika mereka bisa menyetir juga, jadi Anda bisa bergantian ketika merasa lelah. Dengan mengajak teman, Anda bisa mengobrol untuk sekadar menghilangkan rasa kantuk. Kendati demikian, tetaplah fokus menyetir meski sesekali sambil selingi dengan obrolan, sehingga Anda bisa terhindar dari kecelakaan.
Nah, itulah dia 5 cara mengatasi rasa kantuk saat mengendarai mobil. Selalu berhati-hati, ya!