pressure gauge
Review Teknologi

Apa Saja Fungsi Pressure Gauge Dalam Industri?

Pressure gauge merupakan alat pengukur yang digunakan untuk mengukur sebuah tekanan fluida atau gas/cair dalam sebuah tabung tertutup. Memiliki beberapa satuan alat ukur di antaranya pound per square inch (Psi), pound per square foot (Psf), milimeter of mercury (mmHg), inch of mercury (inHg), bar atau atmospher (atm).

Umumnya, dalam industri penggunaan pressure gauge bertujuan untuk mengetahui atau memantau tekanan udara dan gas yang berada dalam kompresor, jalur proses, peralatan vakum, dan aplikasi tangki khusus. Seperti, tabung gas medis dan alat pemadam kebakaran melalui tingkatan angka dalam tabung.

Tidak hanya secara visual, penggunaan pressure gauge telah terkonfigurasi untuk memberikan output listrik dari tekanan yang ditunjukkan dan pemantauan variabel lain, contohnya seperti suhu.

Fungsi Pressure Gauge Dalam Industri

Nah, setelah mengetahui apa itu pressure gauge, Anda juga harus mengenal beberapa fungsi alat pengukur tekanan ini dalam sektor industri. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini:

Industrial Pressure Gauge

Jenis material yang menjadi bahan dasar pembuatannya ialah stainless steel yang berdesain khusus untuk kebutuhan industri minyak dan gas, bahan bakar, hingga industri pabrik lainnya.

Karena, penggunaannya sangat cocok dan juga mudah dalam melakukan pengukuran tanpa harus menghalangi sistem tekanan dari perangkat yang akan diukur.

Process Pressure Gauges

Tidak hanya kemudahan dalam pengoperasiannya, alat ini juga memiliki keunggulan yaitu bisa digunakan dalam kondisi apapun, termasuk yang ekstrim seperti industri petrokimia dan sejenisnya.

Ketahanannya yang telah diakui, membuat alat satu ini menjadi barang wajib yang harus ada di industri minyak, gas, dan perusahaan-perusahaan kimia lainnya.

High Precision Test Gauges

Beberapa industri kimia pastinya membutuhkan pengukuran atau kalibrasi secara mendetail serta akurat, seperti uji coba laboratorium dan sebagainya.

Dengan alat ini, yang memiliki fungsi High Precision Test Gauges biasanya dibantu dengan teknologi pembacaan secara digital, agar terhindar dari kesalahan yang fatal dalam membaca skala yang ada. Data yang telah terdeteksi sudah pasti akurat.

Differential Gauges & Duplex Pressure Gauges

Pressure gauge telah didesain khusus untuk bisa digunakan secara maksimal di dunia industri kimia, minyak dan gas, bahan bakar alternatif, dan penanganan udara. Baik differential gauges maupun duplex pressure gauges, sama-sama memiliki kemampuan untuk mengukur tiga jenis tekanan, yakni tekanan tinggi, rendah, hingga tekanan statik.

Untuk mendapatkan pressure gauge yang berkualitas, pastinya Anda harus membelinya di distributor pressure gauge yang terpercaya. Salah satunya adalah PT. Lamindo Prima Mandiri, yang menyediakan berbagai macam produk mulai dari industrial valve, field instrumentation, mechanical, hingga electrical dan accesories. Untuk informasi lebih lanjut, langsung saja hubungi +62 254 781 5008 atau melalui website lamindo.co.id.

List Blog Keren Rajabacklink

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *